• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Modus Penipuan Masa Kini [BUKTI TRANSFER SEPERTI ASLI]

  • Pembuat thread awal. Pembuat thread awal. effie
  • Tanggal Mulai Tanggal Mulai

effie

IndoForum Staff Personnel
No. Urut
601
Sejak
17 Apr 2006
Pesan
8.576
Nilai reaksi
353
Poin
83
transferpalsu.jpg

Pada awal saya menerima FAX dari si penipu, saya pun sudah agak ragu. Hal ini dikarenakan oleh :

  1. Si pengirim FAX yang dari nama : CV BERKAT YAHWEH YEHUSA dan pengirim yang bernama "PT ASIA JAYA"

    Bagaimana mungkin PT ASIA JAYA yang merupakan Perseroan Terbatas nebeng ke CV BERKAT YAHWEH YEHUSA hanya untuk melakukan FAX...
    bukankah hal tsb adalah tindakan yang SANGAT KONYOL ?
  2. Nomor di Bogor yang merupakan wilayah 'JABODETABEK' tidak mungkin memiliki nomor seperti 0251-247890 (hanya 6 angka) kecuali beberapa puluh tahun yang lalu, dan nomor tersebut ketika saya contact tidak ada / belum terdaftar.

purchaseorderpalsu.jpg

Ditempat usaha kami menjual berbagai bahan bangunan antara lain TwinLite (Polycarbonate Sheet) untuk bahan Canopy.

Nah... Pada suatu hari yang indah, tiba-tiba ada telepon dari Bogor yang mengaku dari CV. BERKAT YAHWEH YEHUSA ingin membeli 23 sheet TwinLite 0,5mm + 22 sheet TwinLite 0,6mm. Tanpa tawar-menawar harga, calon pembeli langsung men-transfer sejumlah uang yang kita tawarkan.

Saya akan menceritakan berdasarkan kronologisnya.
Pada awalnya dia hanya mengatakan melalui telpon bahwa dia berminat untuk mengambil TwinLite dengan jumlah 23 Sheet untuk ketebalan 0,5mm + 22 Sheet untuk ketebalan 0,6mm, dan si penipu ingin mengirimkan penawaran kepada kita melalui FAX. Tidak lebih dari 30 menit maka fax pun sudah sampai ditempat.
Order dia melalui FAX sudah kita lampirkan diatas.

Sehari setelah itu, diapun menelpon untuk mengetahui stoknya, dan kitapun menjawab bahwa stok nya ada. Lalu diapun bilang akan mentransfer hari ini dan minta tolong di SMS kan No.Rek nya.

Hingga sampai sore pun saya tunggu belum masuk-masuk, lalu sekitar jam 8 malam diapun menelpon saya bahwa dia sudah transfer, dan bukti transfernya sudah dikirim oleh dia (bukti transfer dapat anda lihat diatas).

Besuknya, si penipu pun mulai beraksi dengan menelpon saya, namun ditelpon diapun sama sekali tidak menyuruh kita untuk mengirimkan barangnya hanya dia bilang kalo dia sudah transfer dan buktinya sudah dia fax.

Namun setelah kita tunggu-tunggu, ternyata uangpun tidak kunjung masuk ke rekening kita, dan kitapun kembali confirm ke dia kenapa uangnya belum masuk. Sejak saat itu dia jarang mengangkat telponnya, sepertinya dia menghindari telpon dari nomor Solo (0271).

Lalu setelah kita tunggu hingga 3 hari lebih kitapun sudah tidak bisa tinggal untuk berdiam diri, karena saya merasa salah apabila saya menahan uang yang bukan milik saya. Lalu staff sayapun mencoba contact si penipu dan mencoba mengatakan, "bahwa saya sudah konfirmasi karena saya sudah mengirimkannya namun saya belum menerima uang nya" Setelah itu langsung si penipu pun meletakkan HP nya dan membiarkan HP nya tetap terhubung dengan kita, disana terdengar si penipu sedang berbincang-bincang happy dengan orang disekitarnya, lalu spontanitas sayapun langsung mencari kejelasan ke BCA dimana rekening saya adalah BCA. Dan dari pihak BCA pun langsung bertanya kepada kita "Apakah anda sudah mengirimkan barang nya?" lalu kita pun dengan spontan menjawab "Belum" dan dari pihak BCA menegaskan bahwa ini adalah penipuan, karena sudah lebih dari 3 orang yang bertanya kepada kita dengan membawa kertas sama seperti ini dengan atas nama pengirim yang sama yaitu "PT. ASIA JAYA" tapi hanya nominalnya yang berbeda-beda.

Pihak BCA mengatakan bahwa sudah lebih dari 3 orang yang melaporkan dan ada 1 yang sudah mengirimkan. Kebetulan seseorang yang sudah mengirimkan produk tersebut adalah relasi kita.

Jadi saya himbau pada IFers semuanya, bahwa kita sebagai penjual jangan GEGABAH ketika kita menerima order, SEBELUM kita benar-benar dapat memastikan uangnya MASUK ke rekening kita.

Penipu sekarang sudah berkembang dengan sangat maju, sama dengan teknologi yang maju semakin cepat begitu pula dengan para penipu saat ini.

Pihak Bank mengatakan biasanya ada pula modus seperti ini, dan akan berlanjut mengajak mangsanya untuk menuju ke ATM, yang mana sipenipu biasanya mengatakan bahwa mereka sudah benar2 transfer ke rek korban, dan setelah si korban bolak-balik tetap belum ada uang masuk, mulailah si peipu beraksi dengan hipnotis nya untuk melengahkan korban yang pada akhirnya berujung saldo rekening korban berpindah ke rekening penipu.

Demikian kiranya dapat menjadikan informasi yang bermanfaat bagi IFers :-bd
 
Nice Info, cc Effie....
Untung aja barangnya belom dikirim...
sebenarnya kalau belo ngecek ke banknya jangan langsung percaya sih, salah juga kalo hanya melihat dari bukti transfer...
 
Penipu jaman sekarang makin canggih aja, harus hati-hati lagi nih klo mau bertransaksi /ok
 
orang orang jaman sekarang...
apapun dilakukan untuk dapat uang
 
Wah ternyata jaman sekarang masih banyak juga yang mau mencari dana dengan cara seperti ini... /hmm

Makasih cc effie... ini bisa jadi informasi buat perusahaan tempat Ayah saya bekerja /no1
 
awal nya kita pikir aneh juga pembeli ini, kenapa tidak menawar ? padahal kita pasang harga tinggi, karena kita mengira orang iseng saja sekedar numpang tanya harga pasaran, bodo amat beli polycarbonate kok jauh-jauh ke Solo kok ga ambil Jakarta yg lebih depat buanget ??
ga tahu nya di tanggapi serius untung kita pake hikmat untuk memutuskan sesuatu yg janggal.....
tapi tetap ada yang kena 100 jt lebih lho /sob/sob
 
wah hrs extra hati2x... masih ada aja org yg mau nipu :(

btw, yg paling serem tuh yg ini
berlanjut mengajak mangsanya untuk menuju ke ATM, yang mana sipenipu biasanya mengatakan bahwa mereka sudah benar2 transfer ke rek korban, dan setelah si korban bolak-balik tetap belum ada uang masuk, mulailah si peipu beraksi dengan hipnotis nya untuk melengahkan korban yang pada akhirnya berujung saldo rekening korban berpindah ke rekening penipu.

oleh karena itu, jgn sampai kita terperdaya sampai bisa masuk ATM, baik itu sambil ngobrol atau apalah...


btw, kalo saya dulu pernah ada penipu yg menelpon saya, mengatasnamakan salah satu bank terkemuka.

dia memberitahukan bahwa ada produk perbankan terbaru dari bank tsb.

cuma yg saya curiga, kenapa org itu minta data diri saya. Bukankah tiap bank sudah punya data dari tiap nasabahnya ;))

sepengalaman saya, bank itu tidak akan minta data diri nasabah, baik itu dgn alasan upgrade sistem, dll. Jangan pernah tertipu...

makanya oleh karena itu, si penipu itu saya biarkan ngoceh berjam-jam, biar pulsanya abis, (karena itu jam makan siang) saya sambil makan aja...

setelah sejam baru saya bilang "maaf saya ga tertarik & saya ga bisa ngasih data diri saya". Lalu telp nya langsung ditutup... kesel kali yak... =))=))
 
pelajaran yang dapat diambil: lebih amannya kita harus 'make sure' dulu aja ke bank, bahwa dana telah efektif diterima (masuk) dalam rekening kita, baru kita kirim pesanan mereka. setuju anyone ?!
 
pelajaran yang dapat diambil: lebih amannya kita harus 'make sure' dulu aja ke bank, bahwa dana telah efektif diterima (masuk) dalam rekening kita, baru kita kirim pesanan mereka. setuju anyone ?!

Setuju ama om andy nih gw.../go

harus ati2 sama apapun sekarang...
49.gif
 
semakin lama makin banyak orang2 brengsek yang gak bertanggungjawab ya
para calon penghuni neraka ini semakin ahli dalam urusan tipu menipu
sayangnya cc effie jauh lebih cerdas daripada sang kriminil
 
wah... yang paling parah sih nama perusahaannya...
modusnya ini gampang ketahuan loh... ini cuma soal masalah cara dagangnya. hehe..
 
header faks nya tertulis CV ... ~sudah beda~ dengan nama PT nya [-(
emang aneh nih modus penipuannya... menyerupai bukti transfer asli (ada validasi, stamp, dll) :-O
dan si penipu kayaknya bener-bener professional nih :|
 
semakin lama makin banyak orang2 brengsek yang gak bertanggungjawab ya
para calon penghuni neraka ini semakin ahli dalam urusan tipu menipu
sayangnya cc effie jauh lebih cerdas daripada sang kriminil

bukan lebih cerdas sebenarnya, hanya diluputkan saja oleh Tuhan...
buktinya ada yang kena /sob

dan kasihan nya jika gampang percaya asal sudah dikirim fax bukti transfer, wah langsung dikirim dah :-j

memang cara ini mungkin masih toleransi jika kita berhubungan dengan relasi yang sudah lama berhubungan dagang, namun sama sekali tidak menjamin apabila dilakukan dengan orang yang sama sekali kita tidak kenal siapa dia.

tadi malah di kasih cerita sama CS di Bank, bahwa tipuan yg terjadi dengan gaya transfer trus ke ATM sangat sering terjadi...
biasa nya bila kita menjual rumah, mobil dan ga laku-laku trus kita pasang iklan di surat kabar, nah ternyata para penipu mempelajari perilaku pemasang iklan2 atas barang2 yg lama ga laku-laku. sehingga membuat sipenjual putus asa ga ada pengharapan gitu ....
bisa jadi penipu menilp dan berkata bahwa apa benar rumah ini belum laku ? ini loh istri dan anak2 sy udah cocok dan suka sama rumah tsb...
harga pas brapa ? Ok kita setuju dan kita ambil, nah skrg mo kirim DP nya, brapa no rek bp ? hehehe nah kali ini dia mulai memimpin permainan tipu-menipunya =))
kalau lengah ya kena dah kita =))
bukan nya dagangan kita laku, tapi uang kita yg ada direkening kita transfer sendiri ke rek penipu =))
 
bukan lebih cerdas sebenarnya, hanya diluputkan saja oleh Tuhan...
buktinya ada yang kena /sob

dan kasihan nya jika gampang percaya asal sudah dikirim fax bukti transfer, wah langsung dikirim dah :-j

memang cara ini mungkin masih toleransi jika kita berhubungan dengan relasi yang sudah lama berhubungan dagang, namun sama sekali tidak menjamin apabila dilakukan dengan orang yang sama sekali kita tidak kenal siapa dia.

tadi malah di kasih cerita sama CS di Bank, bahwa tipuan yg terjadi dengan gaya transfer trus ke ATM sangat sering terjadi...
biasa nya bila kita menjual rumah, mobil dan ga laku-laku trus kita pasang iklan di surat kabar, nah ternyata para penipu mempelajari perilaku pemasang iklan2 atas barang2 yg lama ga laku-laku. sehingga membuat sipenjual putus asa ga ada pengharapan gitu ....
bisa jadi penipu menilp dan berkata bahwa apa benar rumah ini belum laku ? ini loh istri dan anak2 sy udah cocok dan suka sama rumah tsb...
harga pas brapa ? Ok kita setuju dan kita ambil, nah skrg mo kirim DP nya, brapa no rek bp ? hehehe nah kali ini dia mulai memimpin permainan tipu-menipunya =))
kalau lengah ya kena dah kita =))
bukan nya dagangan kita laku, tapi uang kita yg ada direkening kita transfer sendiri ke rek penipu =))

Koq malah uang kita yg keambil, hipnotis?
bukannya di sini penipu yg minta no rek.
 
@tusuksate
benar, si penipu yg minta rek korban, lalu dengan permainan dia dan pintar2 nya dia, kita akhirnya yg di pandu dia memindahkan dana yg ada di rek korban ke rek penipu. Dengan alasan unt meyakinkan bahwa penipu udah transfer sejumlah uang, namun karena hanya nipu, maka uang tsb ga masuk ke rekening korban. Akhirnya penipu berkata lagi, agar cepat sy punya code yg mempercepat terlihatnya uang yg penipu transfer ke rek korban, padahal itu trik dengan angka yg beda-beda sehingga memecah konsentrasi korban yg akhirnya benar2 memindahkan isi saldonya ke rekening penipu.
begitu cerita yang sy dengar tadi siang :(
 
Buktinya mirip yah :D, untung belum pernah kena masalah seperti itu ;). Kayaknya transaksi elektronik makin gak aman aja nih /swt...
 
@rosa89
seumur-umur belum pernah akan ketipu gini....
biasa sy belanja di internet saja semua fine fine lho
nah ini di diusaha nyata melalui perbankan malah mau ketipu =))
yah buat pelajaran dan pengalaman saja biar lebih berhati-hati :-bd
 
wew... nice pengalaman ni... gile juga ya modus2 jaman skrg...
 
@rosa89: yg dialami cc effie ini malah transaksi secara real loh, bukan transaksi elektronik (online) ;))
 
@ Effie

Wah untung cc Effie tidak ketipu /no1 sy ikut senang /lv
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.