AD5356QU
IndoForum Beginner C
- No. Urut
- 281096
- Sejak
- 27 Mei 2013
- Pesan
- 794
- Nilai reaksi
- 9
- Poin
- 18

Jika dilakukan dengan benar, ternyata puasa mampu memberikan manfaat utama untuk kesehatan tubuh seperti di bawah ini.
1.Penurunan berat badan
Ketika Anda puasa, maka tubuh berhenti untuk menyerap sari makanan yang kemudian bisa disimpan sebagai sumber utama energi tubuh. Kosongnya cadangan energi ini menjadikan lemak sebagai sumber energi berikutnya bagi tubuh. Sehingga timbunan lemak akan menghilang dan membuat berat badan Anda berangsur turun secara perlahan.
Namun jika cadangan lemak sendiri sudah hilang, maka tubuh mulai menggunakan protein untuk energi. Hal inilah yang kemudian bisa membuat Anda merasa kelaparan dan cenderung tidak sehat. Sebab kesehatan otot Anda akan terganggu dan membuat Anda menjadi sangat lemah.
2.Detoksifikasi
Karena tubuh Anda berhenti untuk dipenuhi dengan bermacam-macam makanan dan minuman selama berjam-jam, maka Anda memberikan tubuh Anda kesempatan untuk melakukan detoksifikasi secara alamiah tanpa gangguan. Sehingga setiap racun yang ada di dalam tubuh akan larut dan luruh dengan sendirinya. Proses ini akan lebih sempurna jika saat sahur dan berbuka Anda benar-benar hanya mengonsumsi makanan dan minuman yang sehat. Bukan makanan penuh gula dan lemak yang sulit untuk dicerna terutama ketika tubuh Anda baru saja beristirahat selama puasa.
3.Kolesterol tubuh terkontrol
Detoksifikasi dan peluruhan lemak mampu membawa dampak positif yaitu turunnya kolesterol tubuh. Selain kolesterol lebih terkontrol, diabetes dan tekanan darah Anda pun akan berkurang.
4.Kesehatan mental
Setelah melakukan beberapa hari puasa, kadar endorfin akan muncul dalam darah. Hormon ini pun dapat meningkatkan kesejahteraan mental Anda secara umum. Anda pun akan lebih bisa mengontrol emosi buruk dengan baik.
Itulah keutamaan puasa untuk kesehatan tubuh Anda. Selain itu asupan makanan yang sehat dan seimbang adalah hal yang utama saat berpuasa agar peningkatan kesehatan tubuh Anda pun lebih utama.