Toyota Avanza kembali berhasil meraih penghargaan sebagai merek kendaraan terbaik di segmen Multi Purpose Vehicle (MPV) dalam ajang Indonesia Best Brand Award (IBBA) 2015. Penghargaan IBBA 2015 diselenggarakan oleh MARS – Marketing & Research dan Majalah SWA, yang bekerja sama dengan Metro TV. Penyerahan penghargaan dilaksanakan di Jakarta, pada 30 September 2015.
Click here to view the original image of 700x467px.
Direktur Marketing PT Toyota Astra Motor, Rahmat Samulo, mengungkapkan rasa syukurnya atas kepercayaan dan kesetiaan pelanggan terhadap Toyota Avanza yang berbuah pada berbagai penghargaan yang berhasil diraih kendaraan tersebut. “Penghargaan terhadap Toyota Avanza akan semakin mendorong kami untuk terus berinovasi dan melakukan improvement yang berkelanjutan, demi memberikan kepuasan kepada pelanggan,” ucap Samulo
Penghargaan ini, kata Samulo, merupakan bentuk apresiasi dan tolok ukur kinerja merek Toyota Avanza di mata konsumen. Sejak kehadirannya pada 2004, Toyota Avanza telah berhasil menjadi mobil terlaris di Indonesia sehingga menjadi tulang punggung pertumbuhan pasar segmen low MPV.
Dalam waktu kurang dari 10 tahun, tepatnya pada Maret 2013, angka penjualan Avanza berhasil menempuh angka 1 juta unit, rekor penjualan yang sulit untuk dipecahkan. Kehadiran varian Veloz bagi pelanggan yang berselera sporty sejak 2011 semakin memperkuat posisi Toyota Avanza sehingga total penjualan Avanza saat ini sudah di atas 1,3 juta unit.
Sumber: autocarindonesia.com
Click here to view the original image of 700x467px.

Direktur Marketing PT Toyota Astra Motor, Rahmat Samulo, mengungkapkan rasa syukurnya atas kepercayaan dan kesetiaan pelanggan terhadap Toyota Avanza yang berbuah pada berbagai penghargaan yang berhasil diraih kendaraan tersebut. “Penghargaan terhadap Toyota Avanza akan semakin mendorong kami untuk terus berinovasi dan melakukan improvement yang berkelanjutan, demi memberikan kepuasan kepada pelanggan,” ucap Samulo
Penghargaan ini, kata Samulo, merupakan bentuk apresiasi dan tolok ukur kinerja merek Toyota Avanza di mata konsumen. Sejak kehadirannya pada 2004, Toyota Avanza telah berhasil menjadi mobil terlaris di Indonesia sehingga menjadi tulang punggung pertumbuhan pasar segmen low MPV.
Dalam waktu kurang dari 10 tahun, tepatnya pada Maret 2013, angka penjualan Avanza berhasil menempuh angka 1 juta unit, rekor penjualan yang sulit untuk dipecahkan. Kehadiran varian Veloz bagi pelanggan yang berselera sporty sejak 2011 semakin memperkuat posisi Toyota Avanza sehingga total penjualan Avanza saat ini sudah di atas 1,3 juta unit.
Sumber: autocarindonesia.com
Terakhir disunting oleh moderator: