• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

Azithromycin, Antibiotik yang Aman untuk Ibu Hamil?

Artikel Sehat

IndoForum Newbie D
No. Urut
289675
Sejak
2 Nov 2021
Pesan
73
Nilai reaksi
0
Poin
6
Infeksi bakteri tidak hanya dialami oleh orang biasa, namun juga dapat menyerang ibu hamil. Infeksi bakteri yang dialami selama masa kehamilan seringkali membuat ibu hamil bingung untuk memilih obat antibiotik yang aman untuk ibu hamil.

Tapi ternyata ada antibiotik yang dapat bekerja aktif menangani bakteri yang aman dikonsumsi oleh ibu hamil. Azithromycin adalah antiobik yang tergolong aman untuk infeksi bakteri yang dialami oleh ibu hamil. Yuk, kita cari tau lebih lanjut tentang azithromycin ini.

Apa itu azithromycin?
Azithromycin adalah antibotik yang memiliki kandungan aktif untuk membunuh bakteri penyebab infeksi dalam tubuh. Infeksi bakteri yang sering terjadi antara lain adalah infeksi paru-paru dan pernapasan, infeksi pencernaan, infeksi tenggorokan, dsb.

Azithromycin dapat diminum sesuai dengan indikasi yang dialami oleh masing-masing individu. Tentunya, dosis azithromycin akan disesuaikan dengan infeksi yang terjadi dalam tubuh.

Kenali indikasi azithromycin
Azithromycin adalah antibiotik untuk mengobati infeksi bakteri sebagai penyebab beberapa penyakit sebagai berikut:

- Penyakit pneumonia
- Penyakit tuberkulosis
- Gangguan pernapasan sinusitis
- Gangguan telinga otitis media
- Gangguan konjungtivitas
- Penyakit lyme disease
- Infeksi kelamin gonore
- Penyakit radang panggul
- Infeksi kelamin chlamydia
- Penyakit chancroid

Azithromycin adalah obat anti bakteri, sehingga tidak dapat mengobati infeksi yang disebabkan oleh virus.

Dosis azithromycin
Azithromycin adalah antiobik yang biasa diresepkan oleh dokter, sehingga dokter akan menyesuaikan infeksi yang terjadi pada setiap pasien. Namun, pada umunya, dosis azithromycin adalah sebagai berikut:

1. Dewasa: dosis 500 mg yang harus dikonsumsi selama 3-10 hari
2. Anak-anak: dosis 10 mg per berat badan yang dikonsumsi selama 3-4 hari

Azithromycin harus diminum secara rutin dengan jam yang sama dan diminum 1-2 jam setelah makan.

Efek samping azithromycin
Efek samping azithromycin yang paling umum terjadi pada setiap individu adalah sebagai berikut:

- Rasa mulas atau sakit perut
- Gangguan pencernaan seperti mual, muntah, dan diare
- Kehilangan nafsu makan
- Pusing dan sakit kepala
- Rasa pahit pada indra perasa dan kehilangan rasa lainnya

Jika mengalami efek samping di atas setelah meminum azithromycin, sebaiknya tidak dibarengi dengan obat lainnya untuk mengobati efek samping tersebut. Apabila ada efek samping lainnya yang lebih parah seperti:

- Gangguan telinga dan pendengaran
- Kesulitan menelan dan berbicara
- Gangguan penglihatan
- Demam tinggi
- Gangguan pernapasan
- Gangguan detak jantung yang tidak menentu

Segeralah hubungi dokter agar mendapatkan penanganan yang lebih baik untuk efek samping tersebut.

Azithromycin untu Ibu Hamil
Azithromycin adalah antibiotik yang dapat diminum oleh ibu hamil untuk mengobati infeksi bakteri. Beberapa penelitian dan hasil yang dikemukakan oleh Food and Drug Administration (FDA) menggolongkan azithromycin sebagai obat golongan B.

Dimana azithromycin tidak memperlihatkan gangguan pada janin atau komplikasi selama masa kehamilan. Lebih lanjut, azithromycin masih tergolong aman untuk dikonsumsi pada masa menyusui (ASI).

Namun, ibu hamil harus tetap berkonsultasi kepada dokter untuk mendapatkan dosis azithromycin yang tepat dan aman untuk ibu hamil.
 
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.