• Saat ini anda mengakses IndoForum sebagai tamu dimana anda tidak mempunyai akses penuh untuk melihat artikel dan diskusi yang hanya diperuntukkan bagi anggota IndoForum. Dengan bergabung maka anda akan memiliki akses penuh untuk melakukan tanya-jawab, mengirim pesan teks, mengikuti polling dan menggunakan feature-feature lainnya. Proses registrasi sangatlah cepat, mudah dan gratis.
    Silahkan daftar dan validasi email anda untuk dapat mengakses forum ini sepenuhnya sebagai anggota. Harap masukkan alamat email yang benar dan cek email anda setelah daftar untuk validasi.

MOTOMING , Smartphone yg Chic

Status
Tidak terbuka untuk balasan lebih lanjut.

magnum

IndoForum Activist C
No. Urut
1320
Sejak
27 Mei 2006
Pesan
14.143
Nilai reaksi
417
Poin
83
2720a5b8.jpg

MOTOMING dilengkapi sistem operasi Linux dan prosesor XScale Intel.

Untuk memenuhi kebutuhan generasi muda yang semakin melek teknologi, smartphone tak bisa lagi hadir dengan desain kaku, besar, dan berpenampilan polos. Mungkin itulah alasan MOTOMING hadir dengan menghindari sudut dan lebih menampilkan lekuk agar lebih gaya dan chic.

Bentuknya seperti kulit kerang, namun cover flip-nya tembus pandang. Ini memungkinkan pengguna untuk melihat layar tanpa perlu membuka cover. Selain cantik, ponsel ini dilengkapi fitur bisnis seperti aplikasi Word, Excel, dan musik player. Kameranya yang 2 megapiksel beresolusi tinggi juga dapat berfungsi sebagai business card scanner sehingga pengguna dapat menyimpan nomor kontak penting dengan mudah.

"Desain MOTOMING yang menawan memang diciptakan untuk menjadi pusat perhatian baik melalui penampilannya yang elegan maupun fungsinya dalam membantu konsumen untuk tetap produktif," kata Robert van Tilburg, Country Manager Mobile Devices PT Motorola Indonesia. Menurutnya, ponsel ini adalah perangkat yang menakjubkan bagi orang-orang yang ingin menikmati pengalaman mobile namun tetap terhubung dan produktif.

Ponsel terbaru Motorola yang dilengkapi kemampuan layaknya komputer ini didukung sistem operasi Linux dan prosesor Intel XScale PXA270. Meski hanya dibekali memori internal 8 megabyte, kapasitas memori penyimpanannya dapat ditingkatkan dengan tambahan memori eksternal Transflash hingga 512 megabyte.

MOTOMING yang kaya fitur sangat membantu mengatur waktu saat sibuk dan tampil profesional. Kemampuannya mendukung Java juga menghadirkan pengalaman komunikasi mobile yang kaya. Layar sentuh selebar 2,4 inci dengan 240 x 320 piksel dapat mengenali tulisan tangan secara tepat dan kalender untuk mencatat berbagai janji secara mudah.

Beberapa fitur multimedia yang ditanamkan antara lain radio FM dan Real Media Player yang mendukung berbagai format file seperti MP3, WAV, WMA and AAC+. Selain konektivitas GPRS kelas 10, MOTOMING juga dilengkapi port USB dan modul Bluetooth® terintegrasi.

Paduan fungsi yang melimpah dan desain yang cantik menjadikan smartphone ini pantas bagi generasi chic yang melek teknologi. Ponsel yang tersedia di Indonesia sejak Agustus 2006 dijual dengan harga perdana Rp4.790.000.


Spesifikasi:

Band: GSM 850/ 900 / 1800 / 1900
Prosesor: Intel PXA270
Dimensi: 95.7 x 51.7 x 21.5 milimeter
Berat: 122 gram
Layar: 2,4 inci, 240 x 320 piksel, Touch screen, TFT 262K warna
Memori Internal: 8 megabyte
Memori eksternal (optional): MicroSD/TransFlash memory card slot (hingga 1GB)
Baterai: Li-Ion 850 mAh
Waktu jaga: 170 jam
Waktu bicara: 435 menit

Multimedia:
Kamera: Lens Type CMOS, 2.0 Megapixel, digital zoom
Ringtone: 40 chords polifonik
Dukungan Audio: MP3, WAV, AMR, WMA, AAC+, MIDI
Dukungan Video: MPEG4, H.263
MP3 Player
FM Radio
Video Recorder
Voice Support Comand, Dialing, Speaker, Recording
Games Extreme Air Snowboarding

Pengirim Pesan:
SMS
MMS
Email POP3, IMAP4, SMTP
Instant Messenging MSN messenger

Konektifitas:
Bluetooth
GPRS Class 10 (4+1/3+2 slots)
USB Port
Data Cable RS-232, mini USB

Software
Java (J2ME), MIDP 2.0
WAP Ver 2.0
Platform / OS Linux
Browser xHTML, HTML
Predictive Text Entry Handwriting recognition
PIM Application Clock, Calendar, Reminder, Alarm clock, Notepad, Calculator
RealOne Player, Word, Excel, PowerPoint, MotoSync, Business card reader


Mantap sayang bukan Nokia dan Bukan Microsoft Windows....
 
Status
Tidak terbuka untuk balasan lebih lanjut.
 URL Pendek:

| JAKARTA | BANDUNG | PEKANBARU | SURABAYA | SEMARANG |

Back
Atas.